Bangka Selatan

Wabup Debby: Lepas 73 Kafilah Basel ke Ajang MTQH XIV Provinsi Kepulauan Babel

10
×

Wabup Debby: Lepas 73 Kafilah Basel ke Ajang MTQH XIV Provinsi Kepulauan Babel

Sebarkan artikel ini

TOBOALI – Wakil Bupati Bangka Selatan, Hj. Debby Vita Dewi resmi melepas keberangkatan 73 kafilah yang akan berlaga di Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadis (MTQH) XIV Tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2025, Jumat (7/11/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Wabup Debby didampingi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Bangka Selatan, Haris Setiawan serta sejumlah pejabat, pelatih, dan pendamping peserta.

Tahun ini, Bangka Selatan mengirim total 73 orang, terdiri dari 52 peserta lomba berbagai cabang MTQH dan 21 pelatih, official, serta pendamping anak.

“Alhamdulillah, dengan penuh semangat dan doa, hari ini Bunda melepas para kafilah Bangka Selatan yang akan berjuang di ajang MTQH XIV tingkat provinsi. Semoga Allah SWT memberikan kelancaran dan keberkahan untuk kalian semua,” ujar Wabup Debby.

Debby menegaskan bahwa keikutsertaan para kafilah dalam MTQH bukan sekadar ajang perlombaan, tetapi juga wujud nyata pembinaan generasi Qurani yang berakhlak mulia dan berjiwa religius. Ia berharap para peserta dapat tampil maksimal, menjaga sportivitas, serta membawa nama baik Kabupaten Bangka Selatan di tingkat provinsi.

“Kami semua di Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan sangat bangga dengan semangat kalian. Tunjukkan kemampuan terbaik, jadilah generasi Qurani yang berprestasi, berakhlak mulia, dan membawa harum nama daerah kita tercinta,” harapnya.

Menurut Debby, kegiatan seperti MTQH memiliki nilai penting dalam menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an sekaligus menjadi wadah pembentukan karakter generasi muda agar tumbuh dalam nilai-nilai keimanan dan kebaikan.

“MTQH bukan hanya tentang siapa yang menang, tetapi tentang bagaimana kita menanamkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam setiap langkah kehidupan. Semoga semangat Qurani ini terus hidup di hati generasi muda Bangka Selatan,” tambahnya.

Pelepasan para kafilah ini juga menjadi simbol dukungan penuh pemerintah daerah terhadap kegiatan keagamaan dan pembinaan umat. Dengan doa dan restu dari masyarakat, para peserta diharapkan mampu meraih prestasi terbaik serta mengharumkan nama Kabupaten Bangka Selatan di ajang tingkat provinsi.

“Kami yakin, dengan niat yang tulus dan usaha maksimal, para kafilah akan mampu memberikan hasil terbaik dan membawa kebanggaan bagi daerah,” pungkas Debby.